Selasa, 20 November 2012

memanfaatkan otak bawah sadar dan otak sadar FULL..!

Saya sangat tertarik dengan makhluk ciptaan Tuhan yang paling sempurna yaitu makhluk yang bernama manusia yang memiliki banyak sekali kejaiban di dalam tubuhnya dan fikirannya. Saat ini saya tertarik dengan otak manusia yang katanya berfungsi sebagai memori atau ruang pengimpanan yang tidak terbatas bahkan lebih besar dari memori komputer paling canggih di dunia sekalipun. Namun tidak seperti komputer yang jika sudah mengetikan tulisan ke dalamnya lalu kita buka lagi maka semuanya langsung tampil sebagaimana yang sudah diketikkan. Kalo kita membaca sesuatu kemudian menghafalnya terkadang saat kita mengingatnya lagi kita sering lupa tidak seperti komputer.

Alangkah hebatnya ciptaan Tuhan ini, coba kalau manusia tidak diberikan sifat LUPA, misalnya kita kehilangan sesuatu hal yang bisa membuat kita sangat sedih maka kita akan sedih terus menerus setiap saat karena kita tidak punya sifat lupa. Segala pujian memang patut kita haturkan kepada Allah yang telah memberikan kita sifat lupa.

Namun terkadang sifat lupa juga menyulitkan kita dalam mengingat pelajaran yang memang kita butuhkan saat kita ujian atau memecahkan masalah kehidupan. Nah untuk itu saya akan menjelaskan bagaimana cara memanfaatkan otak kita agar kita mudah dalam mengingat hal-hal yangmemang kita butuhkan yang tentunya membutuhkan praktek dan latihan.

Dalam otak kita ada yang namanya alam sadar dan alam bawah sadar dan pada bagian otak bawah sadar inilah banyak ingatan kita disimpan sedangkan otak sadar digunakan untuk memecahkan masalah dan analisa. Otak bawah sadar ini hanya muncul sesekali saja disaat-saat tertentu dan memiliki kekuatan yang dahsyat jika digunakan. otak sadar mengatur bagian tubuh kita yang tidak kita sadari seperti bernafas, denyut jantung dan lainnya. Jadi bukan kita yang mengatur pernafasan kita tapi otak bawah sadar kita. Sedangkan hal-hal yang kita lakukan secara sadar seperti berfikir, menghitung, atau menggerakkan tangan kaki secara sadar itu diatur oleh otak sadar kita. Selain itu juga terdapat pembatas antara otak sadar dan otak bawah sadar kita agar terjadi keseimbangan sehingga kita bisa terlihat waras dan sadar dalam beraktivitas sehari-hari.

Jika kita bisa membuka gerbang pembatas kita, maka dengna izin Tuhan Yang Maha Esa sebagai pencipta kita, mengizinkan kita untuk bisa mengeluarkan kemampuan otak bawah sadar kita yang dahsyat untuk kehidupan kita. Caranya yaitu dengan cara memanipulasi pernafasan kita yang biasanya diatur oleh otak bawah sadar kita dan membawanya melewati gerbang pembatas ke dalam otak sadar kita sehingga kita menyadari pernafasan kita dengan cara menghitungnya di setiap hembusan nafas kita.

Cobalah anda tarik nafas anda secara lambat kemudian hembuskan juga secara lambat sambil menghitung satu... tarik lagi dan hembuskan sambil menghitung dua... dan seterusnya. Anda dapat melatihnya sampai seratus hitungan setiap hari.

Dengan begitu semoga gerbang pembatas antara otak sadar dan bawah sadar anda terbuka dan anda dapat menggunakan seluruh kemampuan anda untuk kehidupan anda yang lebih baik. Amin..

Baiklah para pembaca blog DHIMAS,  itu saja ide dari saya hari ini... selamat beraktivitas!


0 komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...


Galaktosa